Minggu, 04 Agustus 2013

AWAS JAKARTA krisis air bersih

Begitulah judul berita heboh di beberapa surat kabar dki. Dengan mengetahui berita dan fakta tersebut setidaknya warga dki jakarta siap-siap mengantisipasi dan meminimalkan di setiap rumah bagaimana caranya tetap menikmati air bersih yang layak untuk di pakai sehari-hari. Bagaimana caranya...? Sudah ngebor sumur ko airnya keruh dan berbau..? mau air dari PDAM ko airnya kecil bahkan sering kotor..?



Presiden Direktur PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) Christophe Comte mengatakan kebutuhan air bersih di Jakarta pada tahun 2015 diperkirakan akan mencapai 26,1 meter kubik per detik. Sementara Palyja saat ini hanya mampu memenuhi kebutuhan air 17 meter kubik per detik.

"Kebutuhan air pada tahun 2015 diperkirakan akan mencapai 26,1 meter kubik per detik. Maka itu defisit air bersih di Jakarta diperkirakan mencapai 9,1 meter kubik per detik," ujar Comte dalam sambutan acara buka puasa bersama di Jakarta, Senin (29/7/2013).

Pada 2019, kebutuhan air bersih di Jakarta diperkirakan mencapai 27,9 meter kubik per detik. Kebutuhan ini akan terus meningkat seiring pertumbuhan populasi penduduk DKI Jakarta. "Pada 2023 kebutuhan air mencapai 30,1 meter kubik per detik. Sementara defisit air mencapai 13,1 meter kubik per detik," imbuhnya.

Comte menjelaskan, saat ini pihaknya berusaha terus memberikan pelayanan terbaik kepada masysarakat. Salah satunya melalui perbaikan jaringan dan kebocoran di sejumlah titik.

"Pada 2012 jaringan pipa sudah mencapai 5.300 kilometer, 3.412 kebocoran yang sudah ditemukan dan 63,608 yang sudah diperbaiki atau dapat menyelamatkan 152 liter per detik," jelas Comte
Sumber liputan6.com
Nah dengan mengetahui informasi seperti ini, setidaknya kita dapat melakukan hal-hal yang sifatnya preventif,misal nya dengan membuat sumur resapan, ngebor lalu dipasang filter air atau alat penjernih air, jangan buang sampah sembarangan, dalam skala besar pemerintah melakukan pembersihan sungai dan pelebaran agar tidak banjir, membuat program sumur resapan, dll. PDAM/PAM jaya terus mengupayakan agar tidak terjadi krisis air bersih atau meminimalkannya.

FILTER AIR YOMIZU menjadi solusi masalah air di rumah anda